Senin, November 20, 2006

Theme Blogger: kepincut ganti wajah

Melanglang dunia maya sungguh mengasyikkan, lebih-lebih bila ada yang dicari, apalagi yang dicari tidak ketemu, penasaran. Beberapa hari ini, disela-sela waktu, sibuk (maksudnya menyibukkan diri) mencari beta Blogger templates.
Singkat kata, hasil googling dan pencarian di yahoo, merujuk ke allblogtemplates untuk download Fully Customizable Beta Blogger Template. Sebenarnya banyak rujukan forum dan beberapa tutorial untuk mengubah wajah theme bawaan beta Blogger agar tampil personal. Namun, karena minimnya kemampuan xml, xhtml dan sejenisnya, kunjungan ke forum hanya sekilas, maunya cari yang jadi seperti blogger klasik, lalu otak-atik ... jadi. Yang paling menarik dari penjelajahan mencari beta blogger template, ternyata koq ya ada yang berpikiran seperti saya, bikin akun baru untuk mencicipi fitur beta blogger. Maklum mungkin sudah terlanjur agak friendly dengan blogger klasik.
Ya udah rumah ini (yang klasik) tetap diopeni, sambil nunggu perkembangan dan sekaligus ngopeni hunian beta blogger.
Walau rumah lama, kecintaan tetap mendalam, bahkan rasanya ingin gonta-ganti tampilan demi memuaskan hasrat (katanya para penulis buku blog sih, perilaku ini tidak dianjurkan), wah kayak perias temanten aja. Ceritanya belum tergiur promo di panel kanan blogger " Switch your blog today".
Alhasil, dengan berbagai pertimbangan, urusan rias wajah blogger sementara ditunda.

2 komentar:

Dani Iswara mengatakan...

maaf OOT,
coba yg ini dok,
http://consumingexperience.blogspot.com/2005/05/comments-trackback-blogger-vs-haloscan.html
maaf kepanjangan..

cakmoki mengatakan...

trims infonya mas Dani, barusan saya buka alamat di atas, langsung klik tentang trackback.
sekilas saya baca, sama dengan comment mr. Alvin Narsey, spt ini: oh man! i am confused!
so if i want to make an entry in my blog and tracback from another blog, how do i do it?
hehehe ...
mau isi bensin dulu, ntar disambung bacanya